Santri Ponpes MTA Belajar Tentang Kendaraan Bertenaga Listrik

Previous
Next

Laporan Lintang Aji


KARANGANYAR, JAWA TENGAH – Santri Pondok Pesantren MTA Mojogedang, Karanganyar, belajar mengenai kendaraan bertenaga listrik pada kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Departemen Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Diponegoro, Semarang. Kegiatan berlangsung di Pondok Pesantren MTA, pada Sabtu (15/7/2023) lalu.

Menurut Hadha Afrisal, S.T., M.Sc. selaku dosen di Departemen Elektro Fakultas Teknik, kegiatan ini untuk mengenalkan teknologi kendaraan listrik yang ke depan banyak digunakan di Indonesia.

“Tujuan dari kegiatan kami, pertama ingin mengenalkan lebih dalam lagi teknologi mengenai kendaraan listrik karena kendaraan listrik adalah salah satu teknologi yang terdepan dan ke depan akan banyak digunakan di Indonesia sehingga setidaknya kami ingin memperkenalkan lebih dini kepada adik-adik santri di Pondok Pesantren MTA Karanganyar,” jelas Hadha.

Salah seorang santri, Muhammad Fazlulhaq Fawwas Kelas 5 KMI, bersyukur dengan kegiatan ini karena mendapatkan ilmu yang seharusnya untuk tingkat mahasiswa. “Alhamdulillah merasa bersyukur karena saya yang masih pada derajat santri mendapatkan ilmu yang seharusnya didapatkan mahasiswa.”


Sementara itu Pengasuh Ponpes MTA, Ustadz Suprapto, S.Th.I., M.P.I berharap seusai acara ini santri mendapatkan inspirasi dan meneruskan pendidikan sesuai dengan passion yang dimiliki.

“Harapan kami sebagian dari santri nanti terinspirasi bahwa setelah dari pondok ini mereka bisa meneruskan ke perguruan tinggi yang mereka punya passion di dalamnya, atau ke perguruan tinggi agama yang umum, baik dalam negeri luar negeri karena pondok ini pada prinsipnya memberikan bekal dasar bagi mereka. Santri kita harus kuat dahulu secara mental, kuat dulu secara keilmuan yang didapatkan saat ini dan nantinya dikembangkan, diistikamahkan ketika mereka di luar,” jelasnya.


Tidak hanya pandai dalam mengembangkan teknologi, santri diharapkan dapat menguasai berbagai bidang dengan tetap menegakkan dakwah Islam. (ida/media)